Himpunan Alumni Magister Matematika FMIPA UNEJ selenggarakan pelatihan tentang Machine dan Deep Learning dengan menggunakan bahasa pemrograman python, kenapa? karena machine dan deep learning adalah salah satu ilmu teknologi yang populer dewasa ini” ungkap Dr. Alfian Futuhulhadi, S.Si., M.Si. selaku Ketua Program Studi Magister Matematika FMIPA UNEJ. Lebih lanjut, Alfian mengungkapkan bahwa kegiatan Data Science Training Series 2019 dengan tema “Be a Data Scientist with DSTC (Data Scientist Training Center) bertujuan untuk melatih kemampuan mahasiswa menggunakan bahasa pemrograman python, sekaligus menyelesaikan permasalahan machine learning dengan python. “Peserta juga diberikan wawasan baru tentang machine dan deep learning agar mampu berkreativitas dalam mengembangkan program” lanjutnya. Continue reading
Tag Archives: statistika
Data Science Research Group Jurusan Matematika gelar FGD dan Workshop Machine Learning
“Untuk memulainya kita harus mempersiapkan dulu paket-paket pendukung yang diperlukan, karena telah terhubung dengan internet maka cukup memilih mirror terdekat untuk menginstall paketnya” awal Dr.rer.pol. Dedy Dwi Prasyto dariDepartemen Statistika, Fakultas Matematika, Komputasi, dan Sains Data (FMKS), Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya mendampingi Workshop on Statistical Computing using R How Support Vector Machine (SVM) works in Machine Learning di Laboratorium Matematika Dasar Jurusan Matematika FMIPA UNEJ (14/10). Pada sesi workshop ini peserta juga dikenalkan penggunaan aplikasi R untuk jauh lebih mengenal SVM. Dikenalkan juga SVM melalui visualisasi plot klasifikasi dengan menggunakan parameter dan formula statistika. “Dengan adanya aplikasi komputasi seperti R diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan klasifikasi dengan lebih mudah” lanjutnya. Continue reading
Dr.rer.pol. Heri Kuswanto dari ITS: Statistical Downscaling and Local Weather Forecast
“Dibutuhkan metode pendekatan statistical downscaling untuk mendapatkan ramalan cuaca dengan resolusi tinggi untuk mendukung penerapan General Circulation Model (GCM) atau jenis model iklim yang lebih beresolusi rendah” awal paparan Dr.rer.pol. Heri Kuswanto, M.Si. dari ITS Surabaya dalam Kuliah Tamu: Statistical Downscaling and Local Weather Forecast yang diselenggarakan Program Studi Magister Matematika Jurusan Matematika FMIPA Universitas Jember pada Jumat (15 Desember 2017). Bertempat di Ruang Multimedia Jurusan Matematika, Ketua Program Studi Pascasarjana Statistika ITS Surabaya ini memaparkan bahwa penerapan prakiraan cuaca lokal bisa menggabungkan GCM, downscaling dan tentunya memperhatikan iklim yang tidak menentu dewasa ini. “Data dari BMKG kita sangat kurang untuk prakiraan cuaca dengan tingkat rentang waktu yang minim seperti hari malah mungkin jam, karena data yang ada bersifat mingguan ataupun bulanan sehingga dibuntuhkan metode khusus yaitu statistical downscaling untuk penyelesaiannya” lanjut Doktor alumnus Hannover University, Jerman tersebut. Continue reading
Bagus Sartono : Pemodelan Prediktif dan Analitik dalam Bisnis
“Tren saat ini adalah perubahan marketing yang bersifat massal ke marketing yang lebih segmented, bahkan lebih individual berisi konten yang bersifat dinamis dan adaptif dengan penggunaan bigdata” ujar Bagus Sartono, Ph.D. dari Departemen Statistika Institut Pertanian Bogor dalam acara Kuliah Tamu dengan tema “Predictive Modelling and Business Analytics” di Ruang Multimedia Gedung Jurusan Matematika FMIPA Universitas Jember (Sabtu, 6 Mei 2017). “Kebutuhan analitik dalam bisnis dan tools pemodelan prediktif menjadi sangat berhubungan dengan keterampilan, teknologi, aktifitas eksplorasi dan pengenalan pola dari data kinerja yang lalu untuk mendorong perencanaan bisnis saat ini dan masa depan berdasarkan data dengan menerapkan pendekatan kuantitatif seperti statistika dan machine learning” lanjut pria yang juga Kolumnis Tetap Rubrik Business Analytics pada majalah InfoKomputer. Continue reading