“Tren saat ini adalah perubahan marketing yang bersifat massal ke marketing yang lebih segmented, bahkan lebih individual berisi konten yang bersifat dinamis dan adaptif dengan penggunaan bigdata” ujar Bagus Sartono, Ph.D. dari Departemen Statistika Institut Pertanian Bogor dalam acara Kuliah Tamu dengan tema “Predictive Modelling and Business Analytics” di Ruang Multimedia Gedung Jurusan Matematika FMIPA Universitas Jember (Sabtu, 6 Mei 2017). “Kebutuhan analitik dalam bisnis dan tools pemodelan prediktif menjadi sangat berhubungan dengan keterampilan, teknologi, aktifitas eksplorasi dan pengenalan pola dari data kinerja yang lalu untuk mendorong perencanaan bisnis saat ini dan masa depan berdasarkan data dengan menerapkan pendekatan kuantitatif seperti statistika dan machine learning” lanjut pria yang juga Kolumnis Tetap Rubrik Business Analytics pada majalah InfoKomputer. Continue reading