Magister Matematika FMIPA UNEJ raih Akreditasi “B” dari BAN-PT

Setelah dilakakukan asesmen lapang pada 18-19 Juni 2020 yang lalu, Program Studi Magister Matematika FMIPA Universitas Jember meraih Akreditasi B berdasarkan Keputusan BAN-PT No. 3738/SK/BAN-PT/Akred/M/VII/2020. Asesment lapang dilakukan berbeda tidak seperti pada tahun sebelumnya, karena pelaksanaannya dengan daring dikarena Indonesia dalam masa pandemi. Semua kelengkapan dipersiapkan dalam bentuk softcopy yang diunggah di kawanda Universitas Jember. Kedua asesor juga melakukan tatap muka dengan penyelenggara program studi, tenaga pendidik, mahasiswa, stakeholder dan alumni juga secara daring.

Kunjungan ke program studi yang biasa dilakukan oleh kedua asesor kini dilakukan dengan melihat video yang menggambarkan kondisi ruang kelas, ruang laboratorium, sarana prasarana mahasiswa dan pembelajaran juga dilaksanakan secara daring. “Prodi magister matematika adalah yang kali pertama dalam masa pandemi ini dilakukan asesmen lapang di Universitas Jember” ungkap Dr. Alfian Futuhulhadi, M.S.i selaku Kaprodi Magister Matematika FMIPA UNEJ. Alfian melanjutkan, semua yang berbentuk hardcopy kita olah kembali untuk dijadikan file yang nantinya diunggah ke kawanda UNEJ, dalam pengerjaannya pun kita secara daring.

Sehari sebelum asesmen lapang, asesor telah memiliki data yang digunakan saat sesi tanya jawab dengan tim borang akreditasi. Secara keseluruhan kegiatan berlangsung lancar sesuai dengan jadwal dari BAN-PT. “Semua masukan dari asesor segera kami wujudkan dalam waktu dekat, diantaranya pembuatan video mahasiswa asal Sulawesi yang bertujuan meningkatkan animo calon mahasiswa prodi Magister Matematika FMIPA” tutup Alfian.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *